Halaman

Minggu, 30 Desember 2012

Otak Harus Dijaga Kesehatannya == 4 Tips


   Tips menjaga kesehatan otak. Otak merupakan organ yang sangat vital bagi manusia. Dengan otak, kita dapat mengingat masa kecil yang begitu indah, mengingat semua hal yang membahagiakan dalam hidup kita atau mengingat apapun dalam hidup kita. Menjaga kesehatan otak menjadi hal pertama yang mestinya kita lakukan. Lalu, bagaimana menjaga otak agar tetap sehat.

      Sahabat, tips kesehatan. Banyak cara yang bisa kita lakukan untuk menjag kesehatan otak. Dari cara yang sederhana sampai cara yang agak sulit untuk kita lakukan. Berikut ini 4 tips menjaga kesehatan otak anda :
  1. Anda harus menjauhi dari yang namanya merokok dan mengkonsumsi obat-obat terlarang (narkoba). Ini dikarenakan, kedua bahan tersebut akan merusak fungsi-fungsi kerja otak anda. Bagi anda perokok berat yang sulit meninggalkan kebiasaan tersebut, anda sebaiknya menguranginya perlahan-lahan sampai anda menghilangkan kebiasaan merokok tersebut.
  2. Anda harus memiliki istirahat atau tidur yang cukup setiap harinya. Dengan istirahat atau tidur yang cukup, maka ketika bangun, otak anda akan terasa lebih fresh dan bekerja optimal. Jadi jangan gunakan otak anda untuk berpikir yang berat atau ringan terus, istirahatkan otak anda dengan waktu yang cukup.
  3. Anda harus mencukupi kebutuhan gizi untuk otak anda. Hal ini dapat dilakukan dengan mengkonsumsi makanan yang sangat bermanfaat untuk otak anda.
  4. Usahakan menghindarkan benturan pada otak anda. Dengan seringnya terjadi benturan pada otak kita, maka fungsi-fungsi dalam otak pun akan ikut terganggu.

Bahaya Kurang Tidur


     Bahaya akibat kurang tidur. Tidur merupakan aktivitas rutin yang dilakukan oleh manusia untuk mengistirahatkan tubuh dan pikirannya. Banyak sekali manfaat yang dapat kita peroleh dari aktivitas tidur tersebut. Salah satunya yaitu tubuh akan lebih bugar dan segar ketika bangun. Sehingga kita siap menghadapi hari-hari yang berat dan melelahkan yang harus kita jalani hari ini.

Sahabat, tips kesehatan. Banyak diantara kita yang mengabaikan aktivitas tidur ini. Ini dapat dibuktikan, seringkali kita masih terjaga dimalam hari seperti menonton tv sampai larut malam, ngobrol dengan teman hingga di malam hari sampai lupa waktu atau melakukan aktivitas pada malam hari terkecuali mereka yang harus bekerja dimalam hari. Sahabat, tips kesehatan. Kurang tidur di malam hari sangat tidak baik untuk kesehatan anda. Berikut ini 7 Bahaya akibat kurang tidur bagi kesehatan :
  1. Jika anda seorang pekerja yang harus memakai mobil dan motor. Anda harus memiliki istirahat yang cukup dimalam hari. Ini dikarenakan, jika anda kurang tidur di malam hari, maka dapat dipastikan fokus anda ketika menyetir akan menurun. Ini bisa berbahaya bagi anda, karena kita tahu jumlah kendaraan dari tahun ketahun terus meningkat sehingga dapat dibayangkan. Anda kehilangan fokus di tengah banyaknya kendaraan di samping kiri, kanan, belakang, depan anda. Ingat nyawa taruhannya, akibat kurang tidur. Dilansir dari kompas.com, sebuah penelitan di amerika menunjukkan bahwa kualitas tidur yang rendah, maka hal itu dapat menyebabkan kecelakaan dan cedera saat bekerja.
  2. Tahukah anda, kurang tidur dapat menyebabkan konsentrasi menurun. Bagi anda yang berstatus pelajar atau anda yang harus bekerja menggunakan pikiran anda, kurang tidur dapat menyebabkan terganggunya konsentrasi ketika anda sedang belajar atau membutuhkan untuk  mengingat tentang sesuatu yang sudah dan belum anda kerjakan sebelumnya.
  3. Akibat kurang tidur juga sangat buruk untuk kesehatan tubuh anda. Berbagai penyakit akan menghampiri anda seperti penyakit jantung, tekanan darah tinggi, stroke bahkan diabetes. Anda tidak berharap mengalami itu semua kan....????
  4. Akibat kurang tidur yang lain yaitu anda akan sering mengalami stress, sering marah-marah tidak jelas dan kelihatan sering murung di sela waktu aktivitas anda sehari-hari.
  5. Akibat kurang tidur yang kelima yaitu akan berdampak tidak baik untuk kulit dan mata anda. Dalam hal ini, kulit anda akan kelihatan pucat dan kusam serta kerutan halus yang nampak pada kulit anda dan mata anda  terlihat bengkak.
  6. Anda sering lupa mengingat barang-barang yang anda taruh sendiri, ketika hendak membutuhkan barang tersebut. Ini di mungkinkan pula akibat anda kurang tidur di malam hari. Cobalah pikirkan sendiri, sudah cukupkah tidur malam anda selama ini.
  7. Akibat tidur yang ke tujuh yaitu obesitas atau kegemukan. Ketika kita selalu terjaga di malam hari, maka akan terjadi peningkatan rasa lapar dan hasrat atau nafsu makan yang selalu ingin tersalurkan yang akan memicu obesitas atau kegemukan dengan berat badan yang berlebih dari ukuran ideal.

Efek Daun Berguguran Di Blok

Seperti halnya Memberi Efek Hujan Salju di Blog, efek daun jatuh ini juga menambah daya tarik buat pengunjung blog, trik ini menggunakan kode javascript, jadi sedikit memperberat loading blog.
Sebaiknya jangan tambahkan efek ini kalau di blog sobat sudah menggunakan efek video slide, pemutar music mp3 online atau penggunaan script animasi yang lain. Jadi pertimbangkan baik-baik sebelum menggunakan sebuah efek javascript.



Berikut Cara Membuat Efek Daun Berjatuhan :
  • Login ke dashboard blogger anda.
  • Klik Template >  Edit HTML.
  • Lalu klik Proceed dan centang Expand widget template.
  • Cari kode </head>  pada template dengan menggunakan Ctrl+F.
  •  Copy kode javascript dibawah ini dan letakkan tepat diatas kode </head>.
    <script src='http://wadah-tutorial.googlecode.com/files/daun.js'/>
  • Save template anda dan lihat hasilnya.
Segitu aja Sob, selamat mencoba Membuat Efek Daun Berjatuhan di Blog.

Sabtu, 29 Desember 2012

Cara Sehat Memasak Mie


Hai, Sahabat. Tips Kesehatan. Sebagian besar masyarakat kita, paling suka berbagai kegiatan yang sifatnya yang praktis dan dapat dilakukan dengan cepat. Dari makanan pun juga sangat suka yang sifatnya praktis dan mudah di buat. Salah satunya yaitu mie instant. Makanan yang satu ini sangat digemari oleh sebagian besar masyarakat kita. Tapi tahukah anda, ternyata mie instant sangat tidak baik untuk kesehatan tubuh anda, jika tidak di masak dengan benar. Lalu, bagaimana tips memasak mie instan yang benar...???




     Sahabat, tips kesehatan. Sebenarnya ada tips ampuh agar terhindar dari dampak negatif mie instan bagi kesehatan, Tapi tidak sedikit dari kita yang tidak mengetahunya. Oleh karena itulah, tips kesehatan kali ini akan mengetengahkan sebuah artikel yang berkenaan tips memasak mie instan yang benar. Sahabat, tips kesehatan. Berikut ini tips memasak mie instan yang benar :
~ Tips memasak mie instan goreng yang benar yaitu
- Setelah merebus mie dengan matang, anda harus membuang dahulu air bekas merebus mie tadi
- Menyiramkan lagi air panas untuk membilas sekali lagi mie tersebut sebelum menambahkan bumbu dan menggorengnya.
~ Tips memasak mie instan kuah yang benar yaitu
- Setelah merebus mie dengan matang, anda harus membuang dahulu air bekas merebus mie tadi
- Memberikan kuah dengan air panas yang baru
- Menambahkan bumbu-bumbunya yang sudah disediakan didalam kemasannya.
~ Tips Ketiga, bagi anda yang ingin mengurangi konsumsi bumbu-bumbu dari mie instan tersebut. Anda dapat membuat bumbu-bumbunya sendiri yang alami seperti menggunakan bawang putih, merica, kemiri,  garam dan minyak sayur yang mana dapat anda peroleh dengan mudah di dapur masak anda.

Menjaga Kesehatan Mata == 8 Tips


      Mata merupakan organ pada tubuh kita yang sangat berharga. Denga memiliki mata yang sehat, maka kita dapat melihat keindahan dunia yang telah diciptakan oleh Tuhan YME kepada umatnya. Oleh karena itulah, penting sekali untuk kita senantiasa bersyukur terhadap anugerah mata yang di berikan Tuhan YME kepada kita. Dalam hal ini, kita harus menjaga dan merawat kesehatan mata agar tidak mengalami berbagai penyakit atau masalah kesehatan lainnya yang terkait dengan mata. Lalu, bagaimana menjaga kesehatan mata kita yang paling baik ....????

Sahabat, tips kesehatan. Banyak sekali penyakit mata yang mungkin tidak asing di telinga kita seperti miopi atau rabun jauh, presbiopi atau tidak dapat melihat benda yang berjarak jauh maupun dekat, katarak, hipermetropi atau rabun dekat, maupun buta warna yang tidak dapat membedakan aneka warna. Berbagai penyebab penyakit tersebut dapat menimpa mata seseorang. Seperti miopi yang banyak menimpa kalangan pelajar dan mereka yang sangat hobi dalam membaca buku. Ini dikarenakan, para pelajar dan orang-orang tersebut membaca buku terlalu dekat. Untuk lebih memahami dan mengerti cara menjaga kesehatan mata yang benar. Berikut ini, tips kesehatan mengetengahkan sebuah artikel yang berjudul 8 tips menjaga kesehatan mata anda. Inilah tips menjaga kesehatan mata anda :
Usahakan membaca buku pada jarak yang ideal. Jarak ideal yang dimaksud yaitu membaca buku pada jarak 30 cm dari buku ke mata anda. Hal ini untuk mencegah penyakit mata seperti miopi atau rabun dekat.
Usahakan tidak membaca buku atau teks apapun dalam kondisi sambil tiduran. Ini juga dapat membuat kesehatan mata anda terganggu seperti dapat terkena miopi.
Usahakan menggunakan penerangan yang tidak minim atau terlalu redup ketika belajar atau membaca apapun itu. karena penerangan yang redup dapat menganggu kesehatan mata anda.
Usahakan mengistirahatkan mata anda, ketika sudah terlalu lama di depan layar komputer atau laptop saat mengerjakan tugas atau aktivitas apapun di komputer atau laptop yang anda miliki. Ini juga sangat penting untuk menjaga kesehatan mata anda.
Usahakan tidak mengucek mata anda, ketika tangan anda dalam keadaan kotor atau habis memegang sesuatu benda. Karena tangan anda yang kotor dapat menginfeksi organ mata anda yang akan berakibat sangat buruk untuk kesehatan mata anda.
Usahakan mengedipkan mata anda dengan intensitas agak ditambah, pada saat fokus melihat sesuatu terlalu lama. Dalam hal ini, sangat fokus dalam memandang layar monitor ataupun laptop saat mengerjakan tugas atau aktivitas yang berkaitan dengan komputer atau laptop.
Usahakan memakan makanan yang sangat baik untuk kesehatan mata anda. Dalam hal ini, wortel merupakan jenis makanan yang paling baik untuk kesehatan mata anda, karena dalam wortel banyak mengandung vitamin A yang sangat baik untuk kesehatan mata anda.
Usahakan agar berhenti dari kebiasaan merokok bagi anda yang memiliki kebiasaan merokok. Ini dikarenakan, anda akan berpotensi mengalami sejumlah penyakit mata seperti katarak dan kerusakan saraf optik pada mata anda.

Manfaat Puasa Untuk Kesehatan


Puasa tak hanya sekedar ibadah namun juga memberikan manfaat baik bagi tubuh kita. Jika disertai dengan konsumsi makanan sehat saat sahur dan berbuka, manfaat puasa akan lebih maksimal. Yuk, kita simak apa saja manfaat puasa bagi kesehatan.



1. Mengistirahatkan Sistem Pencernaan
Pada saat puasa, tubuh dan sistem pencernaan dapat berisitirahat untuk sementara waktu. Dengan demikian organ pencernaan seperti kerongkongan, lambung serta usus dapat bekerja lebih optimal ketika mulai mencerna makanan kembali.

2. Membantu Proses Detoksifikasi Alami Dalam Tubuh
Pada saat puasa, tubuh kita melakukan proses detoks alami, yaitu menetralisir racun dalam tubuh. Ketika lambung kosong, proses penyerapan nutrisi makanan akan lebih sempurna sehingga tubuh tidak menyimpan sisa makanan yang membusuk yang tidak diperlukan oleh tubuh.

3. Meningkatkan Daya Tahan Tubuh
Puasa dapat membantu meningkatkan daya tahan tubuh karena pada saat puasa terjadi peningkatan jumlah sel darah putih, terutama pada minggu kedua puasa. Sel darah putih merupakan unsur utama dalam sistem pertahanan tubuh sehingga membuat tubuh kita kuat atas serangan penyakit.

4. Meredakan Nyeri Sendi
Puasa dapat membantu mengurangi rasa nyeri pada persendian bagi orang yang menderita arthritis atau radang sendi. Hal ini karena meningkatnya kemampuan sel netrofil dalam membasmi bakteri. Netrofil, disebut juga sel penetral, merupakan unsur yang dapat menetralkan racun atau bakteri yang menjadi penyebab radang sendi.

5. Menurunkan Tekanan Darah Tinggi, Kadar Gula, dan Kolesterol
Saat puasa, konsumsi makanan yang mengandung lemak, gula, dan kolesterol tinggi akan berkurang. Hal ini membantu menurunkan tekanan darah tinggi, kadar gula dalam darah dan kolesterol. Manfaat ini akan terasa lebih optimal jika disertai makan makanan sehat pada saat sahur dan buka puasa.

6. Mengurangi Cairan Berlebihan Dalam Tubuh
Puasa membantu mengurangi kelebihan cairan dalam tubuh karena pada saat puasa otomatis kita mengurangi konsumsi air. Hal ini membantu mengurangi pembengkakan pada perut, kaki dan lutut seperti yang sering dialami wanita pada saat haid.

7. Menurunkan Kelebihan Berat Badan
Karena frekuensi makan dan ngemil yang berkurang, berat badan kita akan turun meskipun tidak signifikan. Hal ini harus disertai dengan konsumsi makanan rendah gula dan kalori, serta sayur dan buah.

Sumber: www.gardaakses.com

Manfaat Madu Untuk Kesehatan

Aneka macam manfaat madu untuk kesehatan, maka tak jarang sekali orang orang memburu madu asli untuk mengobati atau mengatasi masalah dalam kesehatan. akan tetapi hanya segelintir orang yang tahu manfaat madu. yuk simak aja penjelasan di bawah ini.



Berikut sebagian khasiat madu yang dapat saya bagikan untuk anda, mudah mudahan bermanfaat,



  • Janin : Madu dapat memperkuat janin yang lemah dalam kandungan ( rahim ).
  • Ibu Hamil : Madu membantu menjaga stamina dan kesehatan selama mengandung bayi, dan membantu asupan gizi yang tinggi bagi pertumbuhan janin yang sehat selama dalam kandungan.
  • Bayi : Membantu perkembangan otak bayi, karena setiap harinya otak terus berkembang sampai dengan usia 5 tahun. Untuk itu ia membutuhkan gizi yang tinggi. Pertumbuhan dan perkembangan otak sangat terkait dengan kecerdasan pikiran (IQ ) dan kecerdasan mental ( EQ ) . Hal ini dapat dilihat dewasa ini aneka produk makanan tambahan baik susu atau bubur bayi yang di formulasikan dengan madu
  • Anak-anak : membantu agar nafsu makan meningkat ( adanya unsur vitamin B yang lengkap dalam madu), sehingga anak tumbuh sehat , lincah dan riang serta tahan penyakit
  • Remaja : Khasiat madu pada akil baligh remaja membuat tumbuh sangat cepat ,gizi yang baik dan teratur akan membuat pertumbuhan tubuh menjadi sempurna.
  • Dewasa : Tingkat kelelahan dan pekerjaan yang menumpuk mengakibatkan stres sehingga tubuh menjadi lemah dan mudah terserang penyakit . Dalam hal ini para pekerja pabrik yang bekerja keras seharian penuh ( long shift ) tanpa zat gizi yang memadai rawan terjangkiti penyakit seperti thypus , radang , serta infeksi bakteri lainnya maka dalam hal ini Madu adalah makanan tambahan terbaik.
  • Lanjut Usia : Madu adalah makanan terbaik yang sangat diperlukan bagi manula , karena madu adalah sumber energi dan gizi yang dapat diserap langsung oleh tubuh , dimana pada usia tersebut organ pencernaan kita sudah mulai berkurang fungsinya

Selain khasiat dan manfaat madu diatas masih ada lagi manfaat madu baik untuk kesehatan maupun kecantikan. Jauh sebelum ilmu kedokteran maju seperti sekarang, madu telah dipercaya sebagai salah satu obat mujarab untuk segala macam penyakit. Selain itu, madu juga dipercaya sebagai bahan utama untuk perawatan kecantikan. Namun demikian, tidak semua orang tahu akan manfaat dan khasiat madu, baik untuk kesehatan maupun untuk kecantikan. Oleh karena itu, perkenankan kami memberikan sedikit informasi tentang manfaat madu pada kesempatan kali ini. 1. Manfaat Madu Untuk Kesehatan
- Menjaga kesehatan mata
- Untuk mengobati luka
- Memperkuat sel darah putih
- Menambah kesuburan suami istri
- Penambah tenaga / stamina
- Menstabilkan tekanan darah
- Mengobati anemia
- Mengobati alergi
- Mencegah osteoporosis
- Mencegah infeksi pada luka
- Mengatasi gangguan pernafasan
- Mengatasi sembelit
- Menghilangkan gejala penyakit asma
- Mengatasi gangguan jantung
- Mengatasi radang tenggorokan
- Meningkatkan gairah se-ks
- Dan masih banyak lagi manfaat dan khasiat lainnya…


Sumber : Kompas

Kesalahan Yang Dilakukan Ketika Berlari


Jakarta, Lari bisa jadi salah satu olahraga murah meriah yang tidak membutuhkan banyak peralatan. Namun sayangnya, beberapa orang kadang melakukan kesalahan saat berlari. Apa saja itu?

Terkadang sulit bagi seseorang menentukan apakah cara ia berlari sudah benar atau belum, karena ia tidak bisa melihat dirinya sendiri. Meski begitu, ada beberapa kesalahan yang umum dilakukan orang saat berlari.

Berikut ini kesalahan-kesalahannya, seperti dikutip dari Timesofindia, Jumat (28/12/2012) yaitu:

1. Pola berlari yang asimetris
Kondisi ini membuat seseorang menempatkan tekanan lebih di salah satu sisi tubuh dibanding yang lainnya. Dengarkan suara berjalan Anda, karena suara ini bisa memberitahu cara berjalan seseorang. Jika hal ini terus berlanjut, bisa menimbulkan rasa sakit.

2. Lutut tidak mendapat dukungan yang tepat
Banyak orang sering bermasalah dengan lututnya ketika berjalan, hal ini menyebabkan otot-otot gluteus lemah. Ketika berjalan dan berlari, lutut harus tetap sejalan dengan pinggul.

Namun jika otot pinggul lemah dan tidak mendukung berat badan, maka beban tubuh ini akan pergi ke lutut dan menyebabkan ia bungkuk ke dalam. Untuk memperbaiki ini perlu dilakukan latihan untuk membangun gluteus medius posterior dan gluteus maximus.

3. Berlebihan dalam mengayun lengan
mengayun lengan secara berlebihan atau liar bisa menyebabkan sakit punggung, karena gerakan jangka panjang ini berkontribusi terhadap tekanan di punggung. Bahkan terlalu lebar melangkah juga bisa menyebabkan adanya rotasi berlebihan di panggul dan tulang belakang.

4. Menggunakan sepatu yang tidak tepat
Menggunakan sepatu dengan ukuran yang salah tidak hanya menyebabkan rasa tidak nyaman, tapi juga bisa berdampak bagi punggung, pinggul dan lutut. Untuk itu gunakan sepatu ukuran yang pas, dan lebih baik jika pakai sepatu khusus lari.



Sumber : Detik

Makanan Bergizi Menambah Tinggi Badan

Tinggi badan ideal adalah dambaan setiap orang. Banyak orang melakukan olahraga, minum obat peninggi badan, sampai melakukan operasi untuk mendapatkan tinggi badan yang ideal. Pertumbuhan biasanya akan terhenti setelah berumur 21-25 tahun pada pria. Lalu untuk wanita pertumbuhannya berhenti pada umur 21 tahun. Bagi yang masih dalam masa pertumbuhan, bagaimana sih agar bisa mendapatkan tinggi badan yang ideal? Berikut ini adalah 3 jenis makanan untuk membantu meninggikan badan.

1. Makanan Berprotein
Protein membantu membantu merangsang pertumbuhan otot dan jaringan lemak. Protein sangat penting bagi yang dalam masa proses pertumbuhan. Anak-anak antara usia 1-3 tahun butuh 13 gram protein tiap harinya, dan anak usia 4-8 tahun membutuhkan 19 gram setiap hari. Anak-anak usia 9-13 tahun membutuhkan 34 gram. 52 gram bagi remaja pria dan 46 gram bagi remaja wanita.

Tubuh pun ternyata masih membutuhkan protein walaupun sudah lewat usia pertumbuhan untuk membangun sel-sel yang telah rusak. Wanita dewasa membutuhkan sekitar 46 gram protein dan pria membutuhkan sekitar 56 gram tiap harinya.

Makanan yang mengandung protein yaitu seperti daging ayam, sapi dan ikan. Lalu susu, kacang-kacangan dan telur.

2. Buah dan sayuran
Buah dan sayuran mengandung mineral dan vitamin yang dibutuhkan tubuh untuk menjaga kesehatan dan merangsang pertumbuhan badan.

3. Susu dan biji-bijian
Tubuh sangat membutuhkan kalsium dalam proses pertumbuhan. Karena tulang yang kuat sangat berpengaruh pada tinggi badan. Anak-anak usia 2-3 tahun membutuhkan 1 cangkir susu setiap hari dan anak usia 4-8 butuh 1,5 cangkir susu. Sedangkan anak usia remaja dan orang dewasa membutuhkan 3 cangkir susu setiap harinya.

Sedangkan biji-bijian mengandung energei yang dibutuhkan tubuh untuk tumbuh. Biji-bijian seperti oatmeal, roti gandum dan beras merah.

Selengkapnya tentang tinggi badan silahkan baca cara alami untuk menambah tinggi badan disini

Lalu bagaimana cara menghitung tinggi badan yang ideal. Berikut ini rumusnya

Berat badan + 110 = tinggi ideal

Misal seorang pria memiliki tinggi badan 167 cm dan berat badan 60 kg. Perhitungannya adalah 

60 + 110 = 170

Toleransi adalah lebih atau kurang 5cm. Jika ia memiliki tinggi badan 167 cm, berarti ia termasuk memiliki tinggi badan ideal.

sumber: detik

Tips Menjaga Daya Tahan Tubuh Agar Selalu Sehat

Hai, sahabat, tips kesehatan. Memiliki tubuh yang sehat merupakan keinginan setiap orang termasuk anda. Dengan tetap sehat, maka aktivitas yang kita lakukan bisa berjalan dengan lancar dan sesuai dengan harapan kita. Dengan sehat pula, maka kita tidak harus mengeluarkan waktu dan biaya untuk membeli obat atau pergi ke rumah sakit. Jadi kita harus selalu bersyukur dengan nikmat sehat yang diberikan Tuhan YME kepada kita semua.

      Sahabat, tips kesehatan. Ukuran sehat yaitu ketika kita mampu menjaga daya tahan tubuh dari serangan penyakit yang selalu menerpa seperti peyakit demam, flu, batuk dan lain-lain. Lalu bagaimana kita bisa menjaga daya tahan tubuh yang benar agar selalu sehat dan bugar setiap hari....????? Berikut ini tips kesehatan yaitu Tips Menjaga Daya Tahan Tubuh Agar Selalu Sehat :


  1. Istirahat yang cukup setiap harinya, merupakan salah satu faktor untuk menjaga daya tahan tubuh anda. 
  2.  Didalam tubuh yang sehat terdapat pikiran yang tenang dan sehat juga. Maka usahakan selalu berpikiran positif terhadap segala masalah yang menerpa kita. 
  3.  Setiap pagi, usahakan selalu melakukan olahraga secara teratur. Ini bertujuan untuk menjaga kondisi tubuh agar selalu bugar dan sehat. 
  4.  Selalu memastikan bahwa makanan yang anda makan sudah higienis atau sudah di cuci dengan bersih atau dimasak dengan matang yang sempurna. 
  5.  Makanlah dengan porsi yang wajar jangan berlebihan. Di khawatirkan badan anda akan mengalami kegemukan dan riskan terkena penyakit yang terkait dengan kegemukan atau obesitas.
  6.  Penuhi makanan yang berserat setiap harinya. Makanan yang berserat yaitu apel, wortel maupun kacang-kacangan. Fungsi makanan berserat ini yaitu menjaga tubuh dari serangan bakteri. 
  7.  Penuhi kebutuhan vitamin D. karena vitamin D ini berfungsi untuk menstimulus sel imun untuk menghalau virus dan bakteri. Vitamin D dapat ditemukan pada sinar matahari, telur, hati dan ikan. 

7 Manfaat Air Putih Bagi Kesehatan Kita


Air putih merupakan minuman yang paling baik dan menyehatkan untuk tubuh anda. Tapi pada kenyataannya, banyak diantara kita yang lebih menyukai minuman yang berasa manis yang banyak beredar dipasaran. Mungkin banyak diantara kita yang tidak mengetahui begitu besarnya manfaat air putih bagi kesehatan anda. Lalu, Manfaat apa saja yang akan kita peroleh dari minum air putih bagi tubuh kita...????

        Sahabat, tips kesehatan. Begitu besar manfaatnya air putih untuk kesehatan anda. Oleh karena itulah, tips kesehatan tidak ketinggalan untuk memberikan informasi kepada anda pembaca setia blog ini. Baiklah, agar anda tidak penasaran lagi tentang berbagai manfaat air putih bagi kesehatan anda. Berikut ini manfaat air putih bagi kesehatan anda :
  1. Air putih akan meningkatkan energi anda saat mengalami kelelahan saat beraktivitas apapun juga. Jadi air putih merupakan minuman yang murah dan menyehatkan bagi tubuh anda.
  2. Air putih akan membantu membuang racun-racun yang ada dalam tubuh anda melalui urine yang anda keluarkan. Untuk itulaha, minum air putih 2-3 liter perhari sangat dianjurkan untuk tubuh anda.
  3. Air putih juga bermanfaat untuk menjaga berat badan anda. Ini dikarenakan air putih mampu menahan nafsu makan anda yang berlebihan. Jadi bagi anda yang yang mengalami masalah berat badan, minum air putih dapat menjadi solusi yang terbaik.
  4. Air putih juga mampu membuat kulit kita lebih segar dan terlihat bugar setiap hari. Sehingga terlihat selalu tampak awet muda dan terhindar dari kulit kusam.
  5. Air putih juga sangat baik untuk kesehatan tulang kita. ini dikarenakan, air putih membantu untuk membuat sel-sel tulang kita yang baru.
  6. Air putih juga ikut membantu proses pencernaan makanan yang kita makan berjalan dengan baik. Sehingga sangat dianjurkan minum air putih yang cukup bagi tubuh kita.
  7. Air putih juga sangat membantu dalam mencegah sembelit yang sering dialami oleh setiap orang dalam kaitannya dengan buang air besar. Minumlah air putih agar masalah sembelit tidak akan anda alami lagi.

7 Tips Mudah Menghilangkan Capek Di Tubuh Kita

Hai sahabat, tips kesehatan. Aktivitas sehari-hari yang tak kunjung berhenti membuat seluruh badan kita serasa capek sekali. Ingin sekali kita meninggalkan rutinitas tersebut. Semua pelajar ataupun pekerja pasti pernah merasakan rasa lelah terhadap semua aktivitas yang telah dijalani tiap harinya. Lalu apa yang sudah anda lakukan untuk menghilangkan rasa lelah yang dirasakan oleh tubuh kita…???

     Sahabat, tips kesehatan. Lelah merupakan rasa capek yang dirasakan oleh tubuh dan pikiran kita, ketika suatu aktivitas yang menguras energi baik itu tenaga maupun pikiran di jalankan pada suatu waktu. Pada saat tubuh terasa lelah maka aktivitas yang akan kita lakukan selanjutnya menjadi terganggu. Cara termudah yang dapat kita lakukan yaitu dengan istirahat sebentar. Tapi sebenarnya ada beberapa tips yang membantu anda menghilangkan rasa lelah pada tubuh anda. tips kesehatan, berikut ini akan mengupas tuntas. Berikut ini tips menghilangkan rasa capek pada tubuh anda :

  1. Biasakan untuk sarapan pagi sebelum memulai aktivitas anda. ini dikarenakan dengan sarapan tiap pagi sebelum beraktivitas maka pikiran dan kondisi tubuh anda akan lebih stabil daripada mereka yang tidak sarapan. Sehingga rasa lelah pun dapat terkurangi atau bahkan hilang pada tubuh anda di sela aktivitas anda dengan rutin sarapan pagil 
  2.  Makanlah dengan teratur dengan makanan yang mengandung berbagai nutrisi yang diperlukan oleh tubuh kita, baik itu karbohidrat, protein, vitamin, mineral dan lain-lain. Sehingga menghindarkan anda dari rasa lelah setelah beraktivitas, karena tubuh kita terjaga kesehatannya dan menjadikan tubuh kita lebih stabil. 
  3. Makanlah dengan makanan yang mengandung serat. Ini dikarenan dengan memperbanyak makanan yang berserat maka akan memberikan energi lebih pada tubuh kita. Sehingga tidak mudah capek dalam segala aktivitas kita.  
  4. Minumlah air sesuai kebutuhan tubuh kita. Paling baik yaitu 8 gelas sehari bisa lebih. Ini dikarenakan air akan mempermudah darah dalam mengalir ke seluruh sel dan organ tubuh kita. Sehingga peredaran darah lancar dan rasa lelah akan terkurangi. 
  5.  Mendengarkan musik yang anda sukai merupakan salah satu cara efektif untuk menghilangkan rasa lelah yang ada dalam tubuh anda. jadi setelah selesai beraktivitas tidak ada salahnya mendengarkan musik yang anda sukai dengan duduk santai. Ini akan membantu menghilangkan rasa lelah tersebut. 
  6.  Melihat acara komedi yang ditayangkan di televisi juga mampu menghilangkan rasa lelah yang anda alami setelah beraktivitas. Dengan tertawa lepas semua beban pikiran dan lelah pada tubuh anda akan sirna tanpa anda sadari. 
  7.  Sebelum mandi setelah beraktivitas yang membuat anda lelah, usahakan membasuh wajah anda dengan air dingin terlebih dahulu. Ini juga mampu membantu menghilangkan rasa lelah yang menghinggapi tubuh dan pikiran anda. 

Mandi Pagi Ada Manfaatnya Lho = 7


yang senang dan rutin mandi pagi,mungkin anda patut berbangga diri karena mandi pagi ternyata besar sekali manfaatnya bagi kesehatan tubuh,dan yang tidak rajin mandi pagi,silahkan biasakan mandi pagi yah..hehe

1. Mandi pagi mampu melancarkan peredaran darah
Menurut hasil penelitian sebuah lembaga riset trombosit di Inggris, jika seseorang sering mandi pagi dengan air dingin, maka peredaran darahnya akan menjadi lebih lancar. Tubuh juga akan terasa lebih segar dan bugar.

2. Mandi dengan air dingin akan meningkatkan sel darah putih
Masih menurut hasil studi di Inggris, mandi dengan air dingin akan meningkatkan sel darah putih dalam tubuh. Bila sel darah putih dalam tubuh meningkat, maka daya tahan dan kemampuan tubuh dalam melawan virus pun akan semakin meningkat. Manfaat positifnya tubuh akan menjadi lebih prima dan tidak mudah sakit karena daya tahan tubuh selalu terjaga dengan baik.

3. Mandi dengan air dingin bisa menurunkan resiko darah tinggi
Menurut Frederic Premji, seorang hipnoterapis dari The American Board of Hypnotherapy, mandi air dingin akan menurunkan resiko timbulnya darah tinggi, varises dan mengerasnya pembuluh darah. Hal ini disebabkan karena mandi air dingin akan melancarkan seluruh sirkulasi darah ke organ-organ tubuh.

4. Mandi dengan air dingin dapat meningkatkan kesuburan
Mandi pagi dengan air dingin memiliki efek positif bagi kesehatan reproduksi manusia. Manfaatnya yaitu untuk meningkatkan produksi hormone testosterone pada pria dan hormone estrogen pada wanita. Akibatnya, kesuburan dan gairah seksual pun akan semakin meningkat.

5. Mandi pagi memperbaiki kesehatan jaringan tubuh
Kebiasaan mandi pagi dengan air dingin setiap hari berdampak positif juga pada kesehatan jaringan tubuh manusia. Dengan kebiasaan ini, jaringan kulit akan semakin membaik, kulit tidak kering dan menjadi lebih kenyal. Mandi dengan air dingin juga mampu mengurangi noda dan lingkaran hitam pada bagian bawah mata. Sehingga, kesegaran wajah akan semakin terpancar. Sebaliknya bila mandi dengan air hangat, maka kulit lebih mudah keriput dan kurang kenyal.

Selain itu, mandi dengan air dingin juga berdampak positif pada jaringan kuku. Kuku pun akan menjadi lebih sehat, kuat dan tidak mudah retak.

6. Mandi pagi dengan air dingin dapat membuat rambut lebih sehat
Apa sih yang terjadi pada rambut bila dibilas dengan air dingin? Ternyata air dingin bisa menutupi kutikula rambut, sehingga mampu mengurangi kerontokan. Rambut pun akan lebih terlindungi dari kotoran-kotoran yang biasanya menempel pada kulit kepala. Dengan demikian rambut akan menjadi lebih sehat dan kuat.

7. Mandi air dingin berkhasiat meredakan depresi
Ritual mandi pagi dengan air dingin biasa dilakukan oleh para pejuang samurai Jepang tempo dulu. Ritual ini biasa disebut misogi dalam bahasa Jepang. Kebiasaan ini bertujuan untuk membersihkan jiwa sehingga pikiran menjadi lebih tenang dan bisa menjalani hari-hari dengan penuh semangat.

Jumat, 28 Desember 2012

Counter Samping

Cara Mengganti Tampilan Cursor

Satu  lagi cara mempercantik blog/website kita yaitu denganmengganti penampilan CURSOR tentunya jika anda sudah bosan melihat penampilan cursor anda yang hanya berupa garis panah, dan ingin menggantinya menjadi lebih menarik, saya akan berikan triknya. Silahkan anda ganti sesuka hati gambar apapun yang akan anda inginkan.

Mungkin trik ini sudah banyak para sobat yang tahu, tapi karena saya hanyalah pemain baru dalam design website, wajar rasanya saya meluangkan waktu untuk bisa berbagi untuk para sobat sekalian yang mungkin juga baru di dunia website ini.

Oke, kita kembali lagi ke cursor yang kita ganti, silahkan ikuti langkah-langkah berikut ini :

1. Login ke Dasbor Blogger
2. Klik Tab Tata Letak
3. Klik Tab Edit HTML
4. Beri tanda centang pada kotak kecil Expand Template Widget
5. Silahkan anda cari di dalam template anda kode body {
6. Persis setelah kode tersebut, pastekan script di bawah ini

cursor: url("http://www.funutilities.com/files/cursors/0/0B7A820B58390357797581CB7808780/arrow.gif"), default;

7. Silahkan anda ganti tulisan yang berwarna merah dengan alamat URL gambar pilihan anda
8. Untuk mendapatkan alamat URL tersebut, silahkan surfing di sini [ cursors.funutilities ]
9. Cara mendapatkan URLnya, silahkan anda klik kanan pada cursor yang anda inginkan, kemudian klikProperties, kemudian copy alamat URL yang ditampilkan pada baris Location/lokasi
10. Klik Pratinjau untuk melihat hasil kerja anda
11. Klik Simpan Template jika sudah sesuai dengan keinginan anda
12. Selesai

Membuat Kursor Diikuti Tulisan Ular

TULISAN ULAR BERJALAN


Cursor yang anda gerakkan pada halaman blog/situs akan slalu diikuti oleh teks yang berjalan melingkar... dari atas kebawah,, seperti ular berjalan ,,,
Ini sangat bagus untuk anda pasang pada blog anda.Sebab akan menambah 'cantik'nya blog walau sebelumnya saya juga ada postingan 'tips mengganti penampilan cursor'.

Pada tulisan/teksnya,,,Yach,,,, bolehlah anda tulis sesuka keinginan anda.. misalnya..'Selamat datang diblog kami'  'Welcome'   'Selamat datang' 'Nama blog anda'  atau apa saja yang menurut anda baik dan bagus kata2nya.

Kalau anda tertarik ,,, silahkan ikuti petunjuk dibawah ini:

1 . Masuk ke Dasbor Blogger anda
2 . Klik Tata Letak
3 . Klik Elemen Halaman
4 . Klik Tambah Gadget
5 . Klik HTML/JavaScript
6 . Copy pastekan code script dibawah ini

<script>
//mouse
//Circling text trail- Tim Tilton
//Website: http://www.tempermedia.com/
//Visit http://www.dynamicdrive.com for this script and more
function cursor_text_circle(){
// your message here
var msg='Yaqub DJava'.split('').reverse().join('');

var font='Verdana,Arial';
var size=3; // up to seven
var color='#ff0000';

// This is not the rotation speed, its the reaction speed, keep low!
// Set this to 1 for just plain rotation w/out drag
var speed=.3;

// This is the rotation speed, set it negative if you want
// it to spin clockwise
var rotation=-.2;

// Alter no variables past here!, unless you are good
//---------------------------------------------------


var ns=(document.layers);
var ie=(document.all);
var dom=document.getElementById;
msg=msg.split('');
var n=msg.length;
var a=size*13;
var currStep=0;
var ymouse=0;
var xmouse=0;
var props="<font face="+font+" size="+size+" color="+color+">";

if (ie)
window.pageYOffset=0

// writes the message
if (ns){
for (i=0; i < n; i++)
document.write('<layer name="nsmsg'+i+'" top=0 left=0 height='+a+' width='+a+'><center>'+props+msg[i]+'</font></center></layer>');
}
else if (ie||dom){
document.write('<div id="outer" style="position:absolute;top:0px;left:0px;z-index:30000;"><div style="position:relative">');
for (i=0; i < n; i++)
document.write('<div id="iemsg'+(dom&&!ie? i:'')+'" style="position:absolute;top:0px;left:0;height:'+a+'px;width:'+a+'px;text-align:center;font-weight:normal;cursor:default">'+props+msg[i]+'</font></div>');
document.write('</div></div>');
}
(ns)?window.captureEvents(Event.MOUSEMOVE):0;

function Mouse(evnt){
ymouse = (ns||(dom&&!ie))?evnt.pageY+20-(window.pageYOffset):event.y; // y-position
xmouse = (ns||(dom&&!ie))?evnt.pageX+20:event.x-20; // x-position
}

if (ns||ie||dom)
(ns)?window.onMouseMove=Mouse:document.onmousemove=Mouse;
var y=new Array();
var x=new Array();
var Y=new Array();
var X=new Array();
for (i=0; i < n; i++){
y[i]=0;
x[i]=0;
Y[i]=0;
X[i]=0;
}

var iecompattest=function(){
return (document.compatMode && document.compatMode!="BackCompat")? document.documentElement : document.body;
}

var makecircle=function(){ // rotation properties
if (ie) outer.style.top=iecompattest().scrollTop+'px';
currStep-=rotation;
for (i=0; i < n; i++){ // makes the circle
var d=(ns)?document.layers['nsmsg'+i]:ie? iemsg[i].style:document.getElementById('iemsg'+i).style;
d.top=y[i]+a*Math.sin((currStep+i*1)/3.8)+window.pageYOffset-15+(ie||dom? 'px' : '');
d.left=x[i]+a*Math.cos((currStep+i*1)/3.8)*2+(ie||dom? 'px' : ''); // remove *2 for just a plain circle, not oval
}
}

var drag=function(){ // makes the resistance
y[0]=Math.round(Y[0]+=((ymouse)-Y[0])*speed);
x[0]=Math.round(X[0]+=((xmouse)-X[0])*speed);
for (var i=1; i < n; i++){
y[i]=Math.round(Y[i]+=(y[i-1]-Y[i])*speed);
x[i]=Math.round(X[i]+=(x[i-1]-X[i])*speed);

}
makecircle();
// not rotation speed, leave at zero
setTimeout(function(){drag();},10);
}
if (ns||ie||dom)
if ( typeof window.addEventListener != "undefined" )
window.addEventListener( "load", drag, false );
else if ( typeof window.attachEvent != "undefined" )
window.attachEvent( "onload", drag );
else {
if ( window.onload != null ) {
var oldOnload = window.onload;
window.onload = function ( e ) {
oldOnload( e );
drag();
};
}
else
window.onload = drag;
}

}
cursor_text_circle();

</script>

7 . Ganti tulisan warna BIRU dengan teks/tulisan yang anda inginkan
8 . Kalau sudah selesai,Anda klik Simpan
9.  Dah jadi.....Klik simpan dan klik liat Blog

Jangan lupa isi coment yach,,,,,,